Madiun – Dalam suasana penuh berkah di bulan suci Ramadan, Kapolsek Wungu AKP Eka Supriyadi bersama anggota dan masyarakat melaksanakan kegiatan tadarus Al-Qur’an di Masjid Al Haq, Desa Mojopurno, Kecamatan Wungu, Kabupaten Madiun, pada Senin (17/3) malam.
Kegiatan ini dilaksanakan usai salat tarawih sebagai bentuk meningkatkan keimanan dan mempererat silaturahmi antara kepolisian dengan masyarakat. AKP Eka Supriyadi menyampaikan bahwa tadarus Al-Qur’an ini bukan hanya sebagai ibadah, tetapi juga sebagai sarana membangun sinergi dan keharmonisan antara Polri dan warga.
“Kami ingin bulan Ramadan ini menjadi momentum memperkuat hubungan baik antara kepolisian dan masyarakat. Selain menjaga keamanan, kami juga ingin bersama-sama meningkatkan keimanan melalui tadarus Al-Qur’an,” ujar Kapolsek Wungu.
Masyarakat Desa Mojopurno menyambut baik kehadiran Kapolsek dan anggota Polsek Wungu dalam kegiatan keagamaan ini. Mereka merasa senang dan lebih dekat dengan aparat kepolisian yang tidak hanya bertugas menjaga keamanan, tetapi juga aktif dalam kegiatan sosial dan keagamaan.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan kebersamaan dan kekompakan antara Polri dan masyarakat semakin terjalin erat, menciptakan lingkungan yang aman, damai, dan penuh keberkahan di bulan Ramadan.
Discussion about this post