Polres Madiun – Kapolres Madiun AKBP Muhammad Zainur Rofik melalui Kapolsek Kare AKP Agustinus Dwi Tj S.H., M.H, pimpin anggota melaksanakan pengamanan kegiatan pengamanan kegiatan Dzikir Purnama atau Purnamaan Keluarga Pesilatan Ki Ageng Pandan Alas secara virtual di Dalem Kasepuhan Pandan Alas RT 04/01 Desa Kare Kecamatan Kare. Dengan Penanggung Jawab kegiatan Sdr. Djangkung P. selaku Ketua Panitia. Sabtu (15/03/2025) malam.
Kegiatan Dzikir Purnama atau Purnamaan Keluarga Pesilatan Ki Ageng Pandan Alas secara virtual dihadiri oleh:
1. Ketua dewan Penasehat Pandan Alas.
2. Pengurus Pandan Alas Pusat Madiun
3. Pengurus Pandan Alas Cabang Madiun
4. Pengurus Pandan Alas Ranting Kare
5. Warga Pandan Alas Ranting Kare Kurang lebih 100 Warga.
“Kegiatan Dzikir Purnama atau Purnamaan Keluarga Persilatan Ki Ageng Pandan Alas merupakan kegiatan yang laksanakan untuk memupuk rasa kerohanian dan kekeluargaan sesama warga Pandan Alas”, ucap Agustinus.
Kehadiran personil Polsek Kare guna menciptakan kegiatan berlangsung dengan aman, tertib, lancar dan hikmat, maka dilaksanakan pengamanan terbuka dan tertutup pamtup guna kelancaran giat tersebut serta antisipasi terjadinya gangguan kamtibmas. (Opr-Kre)
Discussion about this post