Polres Madiun – Kapolres Madiun AKBP Anton Prasetyo melalui Kapolsek Dagangan AKP Dwi Heroe Santoso, S.H bersama anggota menggelar kegiatan Jumat Curhat di Balai Desa Sewulan, Dagangan, Madiun. Jumat (10/02/2023)
Kegiatan Jum’at curhat dilakukan sebagai upaya menyerap informasi Kamtibmas dari warga masyarakat sekaligus dilakukan penyuluhan hukum dan cegah tindak kejahatan yang mungkin terjadi di tengah masyarakat.
Kapolsek Dagangan AKP Dwi Heroe Santoso, S.H mengatakan hari ini dilakukan kegiatan Jumat Curhat dalam rangka menampung keluhan masyarakat serta materi persoalan apa yang di pertanyakan kepada Kapolsek untuk mencari solusi yang terbaik.
Selain itu, menyambung komunikasi dan interaksi langsung dengan para tokoh masyarakat, tokoh agama pemuda dan masyarakat secara langsung.
“ Kami menyerap informasi dan keluhan warga masyarakat terkait kamtibmas serta mengharapkan kritik saran yang bisa langsung disampaikan kepada polisi yang hadir,” ujar AKP Dwi Heroe Santoso, S.H.
Ditambahkan Kapolsek, bahwa informasi dan kritik serta saran yang masuk akan ditindak lanjuti, sehingga apa yang diharapkan masyarakat terkait kamtibmas juga pelayanan Polri terhadap masyarakat di wilayah Kecamatan Deket dapat tercapai dengan baik.
“ Kegiatan ini akan dilaksanakan kembali dengan sasaran yang lain, besar harapan kami akan semakin terjalin komunikasi yang baik antara Polisi dengan seluruh lapisan masyarakat,” pungkasnya.
Ditempat yang sama Bapak Heru Susanto, Kepala Desa Dagangan menyambut baik kegiatan yang dilakukan Polsek Dagangan. Menurutnya dengan kegiatan yang dilakukan dapat menjalin silaturahmi.
”Karena hal ini, bisa bertukar pikiran secara langsung antara masyarakat dengan polisi sehingga diharapkan bisa terwujud Desa Dagangan yang aman nyaman serta kondusif,” ungkapnya.
“Semoga slogan Polisi yang Melindungi, Mengayomi dan Melayani masyarakat benar benar bisa terwujud dengan baik,” terang Kades Dagangan mengakhiri.(**).
Discussion about this post