Pada hari ini Jumat 17 Maret 2023 pkl 08.30 Wib s.d selesai bertempat di Aula Kantor Ds.Candimulyo Kec. Dolopo telah dilaksanakan kegiatan
![]()
![]()
Jumat Curhat (sarana menampung aspirasi dan informasi dari masyarakat kepada Polri terkait Harkamtibmas dan peningkatan/pemulihan citra Polri).
B. HADIR :
1. Kapolsek Dolopo AKP AGUS EKYONO, SH.
2. Kanit dan Kasi Polsek Dolopo.
3. Bhabinkamtibmas dan Babinsa Ds.Candimulyo
4. Perangkat Desa Candimulyo
5. Linmas Candimulyo.C. PELAKSANAAN KEGIATAN :
Kapolsek Dolopo menyampaikan pesan Kamtibmas dihadapan anggota Linmas desa Candimulyo diantaranya :
– Untuk menyambut Bulan suci ramadhan agar Binner Ucapan selamat menunaikan ibadah puasa dari Pesilat harus Atas Nama Kampung Pesilat yang mencakup seluruh perguruan silat yg ada di desa tsb.
– Larangan membunyikan Petasan dan melepas balon udara karena ada pidananya.
– Larangan menggunakan Knalpot Brong dan aksi balap liar.
– Larangan Gugah Saur menggunakan Saundsystem di jalan raya yg bisa mengganggu ketentraman dan ketertiban Umum.
– Jaga kekompakan dan kamtibmas yang sudah berjalan Aman kondusif1. Isi curhatan masyarakat :
a.Mohon sedianya dari pihak kepolisian untuk selalu bekerjasama dengan Linmas Desa dalam bentuk memberikan pelatihan dan pembinaan personil linmas dalam menghadapi Sitkamtibmas menjelang Bulan Suci Ramadhan , Hari raya Idul Fitri dan pemilu 2024.b. Apresiasi kepada Polsek Dolopo yg selama ini selalu melaksanakan patroli di pemukiman warga dan patroli Persawahan guna antisipasi pencurian mesin disel disawah .
2. Tanggapan Kapolsek Dolopo AKP AGUS EKOYONO, SH :
a. Bahwa usulan dari Linmas pasti akan ditindaklanjuti dengan peran aktif Bhabinkamtibmas dan Babinsa ynag akan berperan dalam melatih dan membina personil Linmas bekerjasama dengan pemerintahan Desa .b. Bahwa kegiatan patroli akan terus dilaksanakan oleh jajaran Polsek Dolopo guna antisipasi gangguan kamtibmas seperti giat balap liar, saber knalpot brong , petasan dan antisipasi kejahatan lainnya dalam menghadapi bulan suci ramadhan dna hari raya idul Fitri.
c. Diharapkan kepada seluruh lapisan masyarakat untuk berpartisipasi menginformasikan hal sekecil apapun terkait hal yg dapat mengganggu keamanan dan ketertiban di masyarakat.
Discussion about this post